"Seputar VOC" Inilah Pengertian, Latar Belakang, Hak Istimewa dan Proses Pembentukan VOC Di Indonesia Secara Singkat


Ketemu lagi gan dengan outhor ganteng yang butuh hiburan karena jenuh dengan rutinitas sehari hari

Dalam artikel dasaguru kali ini, kita akan memabahas :
  • Jelaskan yang dimaksud VOC ?
  • latar belakang pembentukan organisasi VOC oleh belanda
  • Tujuan pembentukan VOC di indonesia oleh belanda
  • Keuntungan pembentukan VOC
  • Hak istimewa VOC
  • Dampak yang diterima indonesia dengan adanya VOC
Setelah melihat bagian-bagian yang nantinya akan kita ulas satu persatu agar dapat dimengerti oleh kalian pembaca yang budiman

Simak baik-baik yaah

Apa sih yang kamu ketahui tentang VOC ?
Jika kalian menjawab, serikat dagang Belanda pada masa kolonial. Maka jawaban tersebut benar sobat

1. Pengertian VOC


VOC merupakan kongsi dagang yang dibentuk Belanda pada tanggal 20 maret 1602 untuk mengurangi persaingan antar pedagang Belanda. VOC sendiri merupakan akronim dari Vereenigde oost indische compagnie ( persekutuan dagang hindia timur)


2. Latar Belakang


Sejak pendaratan pedagang Belanda di Banten pada tahun 1596, banyak pedagang Belanda terlibat persaingan untuk memperebutkan rempah-rempah yang tumbuh di indonesia

Akibat ketatnya persaingan dagang kala itu, maka harga rempah-rempah di benua Eropa merosot drastis sehingga pedagang Belanda mengalami kerugian

Oleh karena itu, beberapa kongsi dagang Belanda membentuk sebuah perusahaan yang dapat mencakup kepentingan semua kongsi dagang yang ada

Dan atas saran dari Prins Maurits sebagai wali negara Belanda di parlmen maka dibentuk lah VOC pada tanggal 20 maret 1602


3. Tujuan VOC


Tujuan utama dibentuknya voc adalah menghindari persaingan antar pedagang Belanda, namun selain itu VOC juga memiliki tujuan laiannya yaitu
  1. Membantu keuangan pemerintah Belanda 
  2. Menyaingi pedagang-pedagang dari bangsa lain
  3. Memperkuat posisi sehingga dapat melaksanakan monopoli perdagaangan
  4. Menjalankan pemerintahan sebagai wakil pemerintah Belanda di hindia timur

4. Keuntungan Belanda 


Keuntungan yang diterima Belanda luar biasa banyak nya, diantara nya sudah kami ringkas sebagai berikut
  1. Memperoleh kekayaan yang besar dari penjualan rempah-rempah dari indonesia
  2. Memperluas wilayah daratan belanda dengan uang hasil penjualan rempah-rempah
  3. Menambah kas negara Belanda
  4. Membuka lapangan pekerjaan bagi rakyat Belanda
  5. Sebagai dana perang oleh belanda

5. Hak Istimewa VOC


Hak istimewa atau sering juga disebut hak oktroi adalah hak yang di percayai oleh parlemen Belanda kepada VOC yang menyerupai hak sebagi sebuah negara

Diantaranya:
  1. Hakmencetak uang
  2. Hak memelihara angkatan darat
  3. Hak memerintah daerah yang diduduki
  4. Hak melakukan perjanjian-perjanjian dengan raja-rajaa di indonesia
  5. Hak melakukan monopoli perdagangan rempah-rempah

6. Dampak Bagi Indonesia 


Pembentukan VOC pada mulanya tidak merugikan bangsa indonesia, namun lama kelamaan VOC mulai memberikan kerugian yang banyak dikarenakan monopoli perdagangan nya

Ketamakan VOC tidak hanya melakukan monopoli perdagangan yang merugikan bangsa indonesia, namun kelicikan Belanda berlanjut dengan politik adu domba nya yang menghanjurkan kerajaan kerajaan di indonesia

0 Response to ""Seputar VOC" Inilah Pengertian, Latar Belakang, Hak Istimewa dan Proses Pembentukan VOC Di Indonesia Secara Singkat"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel