Jangan Siram Tanaman Dengan Kaporit! kenapa? Inilah Alasannya


Kaporit umumnya merupakan zat yang lazim digunakan untuk menjernihkan dan mematikan bakteri pada air. Terutama air kolam renang

Fungsi utama kaporit pada air kolam renang adalah sebagai pembunuh bakteri atau desinfektan dan menjernihkan air

Kaporit yang memiliki rumus kimia ca(cio)2 tergolong pada larutan basa yang memiliki ph diatas tujuh

Lalu bagaimana jika air kaporit digunakan untuk menyiram tanaman. Apakah yang akan terjadi?

Penelitian kecil yang saya lakukan tempo hari menguji tumbuhan yang disiram dengan air kaporit dan dengan air biasa

Dan apa yang terjadi?

Dan untuk apa saya lakukan penelitian itu?
Saya sedikit miris melihat pembuangan air kolam renang di beberapa kolam renang didaerah saya tanpa diakukan filtrasi terlebih dahulu

Air limbah kolam renang itu dibuang begitu saja ke sawah milik petani dan lama kelamaan tanaman di sawah tersebut kurang subur

Alasan itulah yang mendorong rasa penasaran saya untuk melakukan penlitian kecil-kecilan ini, sebenarnya bahaya tidak sih air kaporit untuk menyiram tanaman

Dan hasil dari penelitian tersebut ialah tanaman lama kelamaan layu dan pertumbuhan terhambat. Mengapa demikian? Alasannya bisa kita lihat di penjelasan dibawah ini

Bahayakah Kaporit Bagi Pertumbuhan Tanaman? 


Kaporit sangat berbahaya bagi pertumbuhan tanaman jika Kaporit tersebut digunakan untuk menyiram tanaman tersebut. Mengapa? Ini dia penjelasannya

1. Kaporit Merupakan Senyawa Basa


Larutan basa memang tidak baik untuk pertumbuhan tanaman, kenapa? Tanah memiliki keasaman tanah yang berguna untuk kesuburan tanaman. Ph tanah yang baik untuk tanaman adalah ph netral yaitu berkisar di ph tujuh

Jika ph tanah melebihi angka tujuh maka tanah tersebut sudah tidak subur lagi, penerapan dalam penelitian saya adalah ph tanah yang semula netral jika disiram dengan larutan basa maka ph netral tersebut akan berubah phnya menjadi ph di atas tujuh

2. Kaporit Sebagai Pembunuh Bakteri


Selain merugikan ternyata bakteri juga memiliki beberapa manfaat yakni menguraikan bahan organik yang menyuburkan tanah

Senyawa kaporit yang memiliki sifat desinfektan akan membunuh bakteri yang ditugaskan untuk menguraikan bahan organik

Jika bahan organik yang terurai sedikit maka tanah akan kurang baik bagi pertumbuhan tanaman

0 Response to "Jangan Siram Tanaman Dengan Kaporit! kenapa? Inilah Alasannya"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel